Tuesday 16 February 2010

iPhone 3G

Setelah meluncurkan iPhone EDGE, Apple mengeluarkan produk lanjutan yang dikenal sebagai iPhone 3G pada 9 Juni 2008. Secara garis besar, fungsi dan aplikasi iPhone 2G dan iPhone 3G tidak jauh berbeda. Yang terlihat berbeda adalah tampilannya. Jika casing belakang iPhone 2G berupa aluminium berwarna perak di bagian atasnya dan hitam di bagian bawah, casing belakang iPhone 3G menggunakan plastik berwarna hitam atau putih. Kameranya pun masih tetap 2 Megapixel, ukuran display juga 3,5 inci dengan resolusi 320x480 (163 ppi). Hal lain yang membedakan dari kedua tipe ini adalah iPhone 3G telah mendukung kecepatan jaringan 3G yang diklaim mempunyai kecepatan dua kali lipat dari iPhone 2G yang mengusung teknologi EDGE. Akan tetapi, dengan selama layanan operator 3G di Indonesia masih belum stabil, perbedaan kecepatan akses Internet menjadi tidak terlalu signifikan.


Jenis iPhone 3G mempunyai pilihan kapasitas penyimpanan 8GB, 16GB, dan di beberapa negara termasuk Indonesia ada yang 32GB. Ponsel ini dibekali OS X 2.0 pada awalnya, tetapi dapat di-upgrade hingga OS terbaru saat ini, 3.1.3. Selain itu ponsel ini juga mendukung fungsi GPS (Global Positioning System).

iPhone secara resmi masuk ke Indonesia pada 20 Maret 2009 melalui operator seluler Telkomsel dengan sistem penjualan bundling. Fenomena heboh peluncuran perdana iPhone 3G ini terjadi juga di Jakarta seperti saat iPhone pertama kali diluncurkan di Amerika. Calon pembeli rela mengantri hingga berjam-jam sebelum membeli iPhone secara resmi. FYI, sebelumnya iPhone sudah beredar di Indonesia melalui penjualan tidak resmi atau BM (Black Market), baik yang versi original maupun 3G.


Spesifikasi Lengkap

Prosesor: Samsung ARM11, 412 Mhz
RAM: 128 MB
Koneksi: USB, Wi-Fi, Bluetooth
Layar: 3,5 inci (layar sentuh multi-touch)
Resolusi: 320x480 (163 pixel per inci)
Kamera: 2 Megapixel
Batere: Lithium Ion
Jaringan: Quad band - 850, 900, 1800, and 1900 MHz
Dimensi: 4,5 x 2,4 x 0,28 inci
Berat: 133 gram

0 comments:

Post a Comment